5 Tips Jual Mobil Avanza Bekas secara Online

Jual Mobil Avanza Bekas

Jual mobil Avanza memang susah-susah gampang. Meski masih banyak diminati orang, tidak ada jaminan jika mobil tersebut bisa terjual dalam waktu singkat dan harga yang mahal.

Selain itu, mencari calon pembeli untuk mobil tersebut juga proses yang melelahkan. Belum lagi kamu harus berdebat panjang ketika melakukan negosiasi harga terhadap calon pembeli tersebut.

Untuk menghemat waktu dan tenaga, beberapa orang lantas menjual mobilnya secara online. Hal ini memang cukup ampuh, sebab dengan memasang iklan secara online pangsa pasarmu jadi lebih luas.

Namun, jual mobil Avanza secara online pun tak bisa dilakukan sembarangan. Diperlukan trik khusus agar mobil tersebut terjual dalam waktu singkat.

Penasaran bagaimana caranya? Sebelum masuk ke pembahasan tersebut, ketahui dulu informasi terkait harga mobil Avanza bekas di bawah ini.

Harga Jual Mobil Avanza Tahun 2019

Tidak hanya digemari banyak orang, jika dibandingkan segmen mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) lain harga mobil Avanza bisa dikatakan kecil mengalami penurunannya.

Beberapa merk MPV seperti Mitsubishi Xpander, Honda Mobilio, Suzuki Ertiga, dan Wuling Confero mengalami penyusutan harga hingga sekitar 5-10 persen per tahunnya.

Sedang Avanza, depresiasi harga per tahunnya hanya mencapai angka 4 persen saja. Sehingga, sangat menguntungkan jika kamu membeli mobil tersebut dan berniat ingin menjualnya kembali.

Harga jual mobil Avanza bekas pada tahun 2019 berkisar Rp100 juta hingga Rp140 juta. Harga tersebut untuk mobil Avanza keluaran tahun 2012 sampai 2018.

Sedangkan, untuk harga terbarunya, mobil Avanza sendiri dijual dengan harga Rp191 juta hinga Rp221 juta, terkandung tipe mobil yang kamu pilih.

Nah, mengetahui kisaran harga jual mobil Avanza sangat penting ketika kamu ingin menjualnya, agar kamu tidak tertipu dengan pembeli nakal yang menurunkan harga sampai serendah-rendahnya.

5 Tips Jual Mobil Avanza secara Online yang Penting Diketahui

jual mobil bekas avanza online
(sumber : freepik)

Di era teknologi dan digital sekarang ini, semua bisa kita lakukan melalui online, bukan hanya mencari berita, memesan makan, membeli rumah, hingga jual mobil Avanza pun bisa dilakukan.

Namun, cara menjual mobil secara online tak bisa dikerjakan sembarangan. Beberapa tips berikut ini bisa membantu kamu dalam menjual mobil lewat internet secara cepat dan dengan harga tinggi.

  1. Cari Tahu Kondisi Mobil
    Hal paling mendasar yang harus kamu lakukan ketika jual mobil Avanza secara online adalah mencari tahu terlebih dahulu kondisi dari bagian-bagian yang terdapat pada mobil.
    Beberapa hal yang penting untuk dicek adalah kondisi ban, jarak tempuh (lewat spidometer mobil), hingga masalah-masalah kecil yang sedang dialami oleh mobil.
    Mencatat secara rinci kondisi mobilmu membantu dalam menjual mobil tersebut kepada calon pembeli, agar mereka mengetahui kondisi terkini mobil tersebut.
  2. Tentukan Harga yang Wajar
    Sebelumnya kita telah membahas bukan, kisaran harga jual mobil Avanza di tahun 2019. Dari situ kamu bisa mengetahui berapa harga yang wajar untuk mobilmu tersebut.
    Namun, ada baiknya kamu melakukan inspeksi terlebih dahulu ke bengkel mobil, agar kamu mengetahui kondisi dari mobil tersebut. Sebab, kondisi mobil turut mempengaruhi harga jual.
  3. Cantumkan Foto Terbaik
    Namanya juga online, semua orang pasti menilai mobil tersebut melalui penampilan gambarnya terlebih dahulu. Maka dari itu, jika ingin jual mobil Avanza secara online, cantumkan foto terbaik mobil tersebut.
    Ingat, jangan cuma foto eksteriornya saja ya, masukkan pula foto interior, mesin, dan segala bagian yang penting diketahui oleh calon pembeli.
    Selain itu, perhatikan pula angle pengambilan foto dan device yang kamu gunakan. Semakin gambar mobil terlihat profesional dan jelas, dijamin semakin banyak pula orang yang tertarik membelinya.
  4. Masukkan Informasi Mobil Selengkapnya
    Nah, poin ini juga berhubungan dengan poin sebelumnya. Setelah mencari tahu kondisi mobilmu, kamu jadi punya informasi lengkap bukan terkait mobil tersebut.
    Maka, cantumkan informasi yang telah kamu kumpulkan secara jelas di iklan online yang kamu buat. semakin lengkap informasi, biasanya semakin menarik perhatian orang yang melihatnya.
    Oleh sebab itu, jika ingin jual mobil Avanza secara online, jangan ragu untuk mencantumkan informasi mobil selengkap-lengkapnya ya.
  5. Bagikan Iklan Sebanyak-banyaknya
    Jika kamu jual mobil Avanza secara online, jangan lupa untuk minta teman, kerabat, dan saudara untuk membagikan iklan tersebut sebanyak-banyaknya.
    Apalagi jika kamu memposting iklan tersebut melalui sosial media, minta kepada seluruh orang yang kamu kenal untuk ikut membagikan iklan tersebut, agar pangsa pasarmu menjadi lebih luas.
    Nah, setelah mengikuti cara-cara di atas, yang perlu kamu lakukan adalah bersabar dan banyak berdoa agar mobil Avanza tersebut lekas laku terjual.
    Pasalnya, meski dijual secara online sekalipun, proses jual beli mobil tetap membutuhkan waktu. Namun, jika alasanmu jual mobil Avanza karena butuh uang cepat, maka ada satu cara yang bisa kamu lakukan.

    Bagaimana caranya? Simak tulisan ini sampai selesai ya.

Cara Jual Mobil secara Cepat, Aman, dan Harga Tinggi

Cara Jual Mobil Cepat Aman
(sumber : freepik)

Kalau pakai cara yang satu ini sih, kamu enggak perlu repot-repot menunggu sampai mobil terjual, sebab prosesnya hanya membutuhkan waktu kira-kira satu jam!

Baca Juga : 5 Alasan Sewa Mobil Rental Saat Wisata di Jogja

Penasaran? Caranya dengan jual mobil Avanza lewat laman BeliMobilGue.co.id. Situs ini merupakan situs C2B yang bisa membantu kamu menjual mobil dalam waktu satu jam, tanpa biaya, serta harga yang layak.

Cara penggunaan situs ini juga sangat simple, langkah pertama yang harus kamu lakukan hanyalah menuju ke situs BeliMobilGue.co.id, dan masukkan data-data terkait mobil tersebut.

Setelah kamu menginput data yang diminta, nantinya sistem akan mengalkulasi perkiraan harga jual mobil Avanza tersebut sesuai data yang kamu masukkan.

Agar perhitungan berjalan lebih fair, buatlah jadwal inspeksi di lokasi BeliMobilGue.co.id yang terdekat dari lokasimu berada. Tenang, tempat inspeksinya sendiri sudah banyak dan tersebar di seluruh Indonesia.

Proses inspeksi sendiri dilakukan dalam waktu 30 menit dan dikerjakan oleh inspektor berpengalaman. Setelah inspeksi selesai, kamu akan mendapatkan harga jual mobil Avanza final dari BeliMobilGue.co.id.

Apabila kamu menerima harga tersebut, maka pihak BeliMobilGue.co.id akan mempromosikan mobilmu ke 1000 lebih parent bisnis mereka.

Proses ini juga memakan waktu 30 menit, hingga kita menemukan penawar tertinggi dari mobil tersebut. Jika sudah selesai, maka uang akan dikirimkan langsung ke nomor rekening pribadimu.

Proses serah terima dokumen akan dilakukan setelah kamu mengkonfirmasi bahwa uang telah masuk ke rekening tersebut. Jika belum, maka dokumennya masih menjadi hakmu.

Oleh sebab itulah, selain bisa jual mobil Avanza secara cepat dan harga yang sesuai, proses penjualan lewat BeliMobilGue.co.id terbilang aman dan transparan.

Baca Juga : Harga Toyota CHR Tinggi, Mobil Untuk Siapa?

Lantas, setelah membaca ulasan di atas, apakah kamu berminat menjual mobil bekasmu melalui situs BeliMobilGue.co.id?

Semoga informasi ini bermanfaat ya. Selamat mencoba!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *